Keharuan Warnai Pelepasan Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Periode 2020-2022
Semarang. Usai melaksanakan rangkaian upacara serah terima jabatan, digelar acara Tradisi Pelepasan Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY periode 2020-2022 Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P. dan Ibu Riska Muda Setyawan bertempat di Mako Yonarhanud 15/DBY, Kamis (7/7/2022).
Kegiatan diawali dengan pengalungan bunga, dilanjutkan dengan Tradisi Pedang Pora dan Penciuman Tunggul Batalyon Arhanud 15/DBY.
Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P. yang akan melanjutkan pengabdiannya di tempat tugas yang baru sebagai Dandim 0717/Grobogan Jawa Tengah, dilepas anggota dan Persit dengan penuh haru.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahkan miniatur Tunggul Batalyon Arhanud 15/DBY dari Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P. kepada Danyonarhanud 15/DBY Mayor Arh Viki Herwandi, S.Sos. sekaligus berpesan untuk melanjutkan perjuangan membangun serta membesarkan Batalyon Arhanud 15/DBY. (penarh15)
Komentar
Posting Komentar