Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2023

Upacara Bendera Rutin Hari Senin

Gambar
Semarang - Batalyon Arhanud 15/DBY melaksanakan Upacara Bendera rutin hari Senin bertempat di Lapangan Bhaladika Yonarhanud 15/DBY. Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., bertindak sebagai Irup dalam Upacara Bendera tersebut dan diikuti oleh seluruh prajurit Yonarhanud 15/DBY dengan tertib dan khidmat. Senin (30/1/2023)

Batalyon Arhanud 15/DBY menggelar kegiatan senam bersama Prajurit dan Persit

Gambar
Dalam rangka menjaga kebugaran dan sekaligus menambah keharmonisan antar keluarga prajurit, Batalyon Arhanud 15/DBY menggelar kegiatan senam bersama Prajurit dan Persit. Jum'at (27/1/2023) Kegiatan senam bersama tersebut dihadiri langsung oleh Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos didampingi Ketua Persit KCK Cabang LIV Yonarhanud 15 Ny. Laura Viki Herwandi yang diikuti seluruh Prajurit dan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LIV Yonarhanud 15. Pada kegiatan tersebut seluruh Prajurit dan Persit melakukan senam dengan gembira mengikuti gerakan dari instuktur senam professional.

Dirgahayu Pusat Reformasi Birokrasi TNI

Gambar

Dirgahayu Pusat Pembinaan Mental TNI

Gambar

Pusat Psikologi TNI

Gambar

Kunjungan Kerja Tim Sopsdam IV/Diponegoro

Gambar
Semarang. Batalyon Arhanud 15/DBY menerima kunjungan kerja Tim Sopsdam IV/Diponegoro yang dipimpin langsung oleh Waasops Kasdam IV/Diponegoro, Letkol Inf Joni Eko Prasetyo, S.I.P., Kamis, 26/1/2023 Kedatangan Tim disambut langsung oleh Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos. Kegiatan di awali dengan Apel Luar Biasa di lapangan Yonarhanud 15/DBY dan dilanjutkan uji petik dengan materi Kesegaran Jasmani, materi Nikpursar, dan materi Beladiri. Pada kesempatan kali ini, Waasops Kasdam IV/Diponegoro menekankan agar uji petik ini dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan maksimal sehingga dapat tercapai sesuai yang diharapkan. Faktor keamanan juga tetap harus diutamakan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan. Uji Petik ini merupakan pengecekan data awal yang bertujuan untuk mengetahui kemampuan jasmani serta ketangkasan prajurit, sehingga terbentuk prajurit yang handal dan profesional demi menunjang tugas pokok kedepan sebagai seorang Prajurit TNI.

Acara Tradisi Penyambutan 16 Prajurit Bhaladika yang baru saja kembali dari Satgas Apter di wilayah Kodam XVII/Cendrawasih

Gambar
Semarang. Bertempat di halaman Mako Yonarhanud 15/DBY, Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., secara langsung memimpin acara Tradisi Penyambutan 16 Prajurit Bhaladika yang baru saja kembali dari Satgas Apter di wilayah Kodam XVII/Cendrawasih. Selasa, 24/1/2023. Rangkaian acara Tradisi Penyambutan dimulai dari pengalungan bunga kepada Lettu Arh Susandar oleh Komandan Batalyon yang didampingi Wadanyon dan para Perwira, dilanjutkan iringan lagu Selamat Datang Pahlawan Muda oleh seluruh Prajurit Yonarhanud 15/DBY dengan penuh semangat. Acara dilanjutkan dengan laporan resmi serta penciuman Tunggul Batalyon Arhanud 15/DBY dan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat. Tradisi penyambutan itu merupakan bentuk ungkapan selamat datang atas kembalinya personel yang tergabung dalam Satgas Apter dan sekaligus memberi apresiasi serta penghargaan yang setinggi-tingginya atas dedikasi, loyalitas dan semangat dalam pelaksanaan suatu tugas yang mulia.

Atraksi barongsai dari Sasana Naga Doreng Yonarhanud 15/DBY menyapa pengunjung Taman Wisata Watu Gajah Park

Gambar
  Ungaran – Meriahkan perayaan Hari Raya Imlek, pertunjukan atraksi barongsai dari Sasana Naga Doreng Yonarhanud 15/DBY menyapa pengunjung Taman Wisata Watu Gajah Park Ungaran Kab. Semarang. Senin, 23/1/2023). Pengunjung Watu Gajah Park mulai kalangan anak anak, hingga orang dewasa tampak antusias menonton atraksi barongsai dan naga dari Sasana Naga Doreng yang memukau hingga mengundang decak kagum dari para pengunjung. Tidak hanya menyaksikan beberapa pengunjung juga tampak memberikan angpao kepada barongsai. Atraksi Sasana Naga Doreng ini juga dilakukan dengan berkeliling di wahana-wahana yang ada. Tak mau melewatkan pertunjukan setahun sekali itu, para penonton bahkan tampak mengikuti barongsai yang berkeliling area Watu Gajah Park

Atraksi Barongsai dari Sasana Naga Doreng Yonarhanud 15/DBY menghibur ratusan pengunjung D'Kambodja Heritage Dapur Ndeso Anne Avantie

Gambar
Atraksi Barongsai dari Sasana Naga Doreng Yonarhanud 15/DBY menghibur ratusan pengunjung D'Kambodja Heritage Dapur Ndeso Anne Avantie dalam rangka perayaan Tahun Baru Imlek 2574, Minggu (22/1/2023). Rumah makan yang terletak di Jalan Diponegoro Kota Semarang ini di setiap hari Minggu menggelar acara yang bertajuk Pasar Minggu Pagi, karena hari Minggu ini bertepatan dengan Tahun Baru Imlek, pihak pengelola rumah makan merubah dekorasi rumah makan menjadi nuansa Imlek. Nuansa Imlek semakin terasa dengan atraksi barongsai dari Sasana Naga Doreng Yonarhanud 15/DBY. Atraksi diawali di halaman  D'Kambodja Heritage Dapur Ndeso Anne Avantie kemudian Barongsai memasuki area rumah makan untuk mengambil angpao yang telah disediakan dari pihak rumah makan maupun angpao dari pengunjung.

Penutupan On The Job Training (OJT) Taruna Akmil Tingkat IV kecabangan Arhanud

Gambar
Semarang - Bertempat di Aula Gelatik Yonarhanud 15/DBY acara On The Job Training (OJT) Taruna Akmil Tingkat IV kecabangan Arhanud secara resmi ditutup, setelah melaksanakan kegiatan kurang lebih Dua Minggu di Batalyon Arhanud 15/DBY. Senin, 23/1/2023 Turut hadir dalam acara ini Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., Perwira Pendamping dari Akmil, Wakil Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY, seluruh Perwira Yonarhanud 15/DBY, serta Taruna Akmil Tingkat IV Kecabangan Arhanud.

Selamat Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili

Gambar

Serah Terima Jabatan Komandan Resimen Mahasiswa Mahadipa Satuan 901/PD Universitas Diponegoro

Gambar
Semarang - Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., menghadiri acara Serah Terima Jabatan Komandan Resimen Mahasiswa Mahadipa Satuan 901/PD Universitas Diponegoro Periode 2023 yang bertempat di Gedung ICT Universitas Diponegoro. Sabtu, 21/1/2023

Selamat atas Sertijab Komandan Resimen Mahasiswa Mahadipa Satuan 901/PD ...

Gambar

Personel Batalyon Arhanud 15/DBY bersama Taruna Akmil Tingkat IV melaksanakan Latihan Perorangan Dasar Drill Teknis Menembak Senjata Ringan

Gambar
Semarang – Personel Batalyon Arhanud 15/DBY bersama Taruna Akmil Tingkat IV Kecabangan Arhanud yang sedang melaksanakan On The Job Training (OJT) di Kesatrian Yonarhanud 15/DBY dengan materi Latihan Perorangan Dasar Drill Teknis Menembak Senjata Ringan. Jumat, 20/1/2023

Personel Batalyon Arhanud 15/DBY melaksanakan latihan beladiri Pencak Silat

Gambar
S emarang – Dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan kemampuan prajurit, seluruh personel Batalyon Arhanud 15/DBY melaksanakan latihan beladiri Pencak Silat bertempat di Lapangan Bhaladika Yonarhanud 15/DBY. Kegiatan latihan bela diri tersebut guna meningkatkan rasa percaya diri, keberanian dan ketangkasan serta kesigapan dari segala ancaman serta gangguan dan siap menghadapi segala kemungkinan yang akan terjadi dalam pelaksanaan tugas. Jumat, 20/1/2023

Direktur Pengkajian Akmil berkunjung ke Batalyon Arhanud 15/DBY

Gambar
Semarang - Direktur Pengkajian Akmil Brigadir Jenderal TNI Tri Saktiyono berkunjung ke Batalyon Arhanud 15/DBY dalam rangka meninjau secara langsung pelaksanaan On The Job Training (OJT) Taruna Akmil Tingkat IV Kecabangan Arhanud di Kesatrian Yonarhanud 15/DBY. Kamis, 19/1/2023.

Sosialisasi dari Bank BNI tentang penggunaan kartu kredit BNI

Gambar
Semarang – Prajurit Batalyon Arhanud 15/DBY menerima sosialisasi dari Bank BNI tentang penggunaan kartu kredit BNI bertempat di Aula Gelatik Yonarhanud 15/DBY. Rabu, 18/1/2023 Perwakilan dari BNI penyampaian bahwasanya penggunaan kartu kredit akan mempermudah untuk bertransaki dikesehariannya seperti mempermudah transaksi disegala outlet pembelanjaan dan penarikan dana, serta mempermudah dalam pembayaran bisa dengan cas atau dengan cara di cicil. Diharapkan melalui kerja sama ini, BNI ingin ikut serta membantu Prajurit TNI AD dalam mengatur keuangan agar dapat digunakan pada kegiatan yang lebih produktif, tentunya semua tergantung minat dari perorangan, dikarenakan setiap kebutuhan pasti berbeda beda.

Taruna Akmil Tk. IV melaksanakan kegiatan aplikasi Teknik Penyelenggaraan Latihan (Nikgarlat)

Gambar
Semarang. Taruna Akmil Tk. IV Kecabangan Arhanud yang melaksanakan Latihan On the Job Training (OJT) di Yonarhanud 15/DBY melaksanakan kegiatan aplikasi Teknik Penyelenggaraan Latihan (Nikgarlat). Rabu, 18/1/2023. Kali ini para Taruna bertindak sebagai penyelenggara materi Latihan Perorangan Dasar (Latorsar) yang saat ini dilakasanakan oleh Yonarhanud 15/DBY, dan diikuti oleh Bintara dan Tamtama Yonarhanud 15/DBY di tiap-tiap Baterai. Sebagai pemateri para Taruna memberikan pembekalan materi-materi yang sudah tersusun dalam Spesialisasi Jabatan Militer ( SJM ) baik itu materi Pengetahuan Militer Umum dan materi Pengatahuan Militer Kecabangan Arhanud. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan para Taruna dapat memahami tugas-tugas Danton di Satuan khususnya dalam tehnik penyelenggaraan Latihan serta memberikan wawasan dan pengalaman secara praktis kepada Taruna bagaimana cara untuk memimpin dan mengarahkan Anggotanya di Satuan, yang nantinya sebagai bekal untuk Taruna menjadi Komandan Pelet

Personel Batalyon Arhanud 15/DBY menerima sosialisasi dari Bank BJB Cabang Kota Semarang

Gambar
Semarang – Personel Batalyon Arhanud 15/DBY menerima sosialisasi dari Bank BJB Cabang Kota Semarang tentang kredit kepemilikan rumah (KPR), pengelolaan keuangan melalui berbagai produk simpanan Bank BJB, hingga pengelolaan Dana Pensiun melalui pemanfaatan program DPLK Bank BJB. Turut hadir dalam acara ini Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., beserta Wakil Komandan dan seluruh Personel Yonarhanud 15/DBY. Sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan gambaran dan pengetahuan tentang penggunaan produk dan jasa layanan perbankan yang diberikan dan difasilitasi oleh Bank BJB yang nantinya dapat menunjang kesejahteraan Prajurit.

Batalyon Arhanud 15/DBY melaksanakan Upacara Bendera Tujuh

Gambar
Semarang - Batalyon Arhanud 15/DBY melaksanakan Upacara Bendera Tujuh Belasan bertempat di Mako Yonarhanud 15/DBY. Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., bertindak sebagai Irup dalam Upacara Bendera tersebut dan diikuti oleh seluruh prajurit Yonarhanud 15/DBY dan Taruna Akmil Tingkat IV yang melaksanakan OJT. Selasa, (17/1/2023)

Prajurit Yoonathanud 15/DBY Nobar Wayang Orang "Pandawa Boyong", Petinggi TNI- Polri Ikut Mainkan Peran

Gambar
Semarang – Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos bersama anggota Yonarahanud 15/DBY melaksanakan kegiatan Nonton Bareng (Nobar) Pagelaran Wayang Orang dalam rangka memperingati Hari Dharma Samudera Tahun 2023 dengan lakon "Pandawa Boyong" yang diselenggarakan di Taman Ismail Marzuki (TIM) yang melibatkan Panglima TNI, Kapolri dan Para Kepala Staf Angkatan sebagai pemeran dalam kegiatan Pagelaran Wayang Orang tersebut yang di siarkan secara Live Streaming. Acara Nonton Bareng Pagelaran Wayang Orang tersebut di laksanakan di Aula Gelatik Yonarhanud 15/DBY. Minggu, 15/1/2023.

Selamat Memperingati Hari Dharma Samudera

Gambar

Pengambilan data ketangkasan renang di kolam renang Kodam IV/Diponegoro

Gambar
Selain pengambilan Data Awal Garjas, Prajurit Yonarhanud 15/DBY yang diajukan untuk UKP Periode 1 Oktober 2023 juga melaksanakan pengambilan data ketangkasan renang di kolam renang Kodam IV/Diponegoro, Jum’at (13/1/2023) Sebelum pelaksanakan Tes Renang, Perwira Jasmani Yonarhanud 15/DBY Lettu Arh Didik Suprapto menyampaikan agar prajurit melaksanakan kegiatan ini dengan maksimal dan serius karena tes ketangkasan renang ini juga merupakan syarat mutlak bagi prajurit sebagai persyaratan untuk Usul Kenaikan Pangkat (UKP), tentunya dengan tetap menjaga faktor keamanan.

Penyelenggaraan Pelayanan Posyandu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LIV Yonarhanud 15 diawal tahun

Gambar
Semarang – Guna membentuk generasi yang sehat, diawal tahun 2023 ini puluhan ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LIV Yonarhanud 15 dengan antusias dan semangat mendatangi Posyandu KB-KES Terpadu Wijaya Kusuma Yonarhanud 15 untuk memeriksakan anak balitanya . Jumat, 13/1/2023 Kegiatan Pelayanan Posyandu yang rutin digelar pada minggu kedua setiap bulan ini merupakan wujud kepedulian Persit melalui para kader Posyandu dalam rangka memelihara serta menjaga kesehatan balita dan ibu-ibu yang sedang mengandung maupun menyusui khusunya bagi keluarga prajurit Yonarhanud 15.

Pemeriksaan Jentik Nyamuk Kerumah-rumah warga

Gambar
Semarang - Warga asrama Batalyon Arhanud 15/DBY kedatangan tamu dari petugas Puskesmas dan Kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik) Kecamatan Candisari Kota Semarang dalam rangka melakukan pemeriksaan jentik nyamuk kerumah-rumah warga, Jum'at 13/1/2023. Pemeriksaan jentik dilakukan pada tempat penampungan air yang berpotensi menjadi sarang nyamuk. Tujuan utama pemeriksaan jentik adalah untuk pemberantasan nyamuk demam berdarah, Aedes Aeggepty dan Aedes albopictus. Dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan pemberantasan pada nyamuk Aedes Aeggepty dan Aedes albopictus akan lebih maksimal dan efektif setelah dilakukannya pemeriksaan jentik nyamuk secara berkala.

Batalyon Arhanud 15/DBY menyelenggarakan Pengambilan Data Awal Garjas bagi personel yang diajukan untuk UKP Periode 1 Oktober 2023

Gambar
Semarang - Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) merupakan salah satu bagian penting yang tidak bisa dipisahkan di tubuh Prajurit TNI, disamping untuk mengukur tingkat kebugaran jasmani masing-masing personel juga merupakan salah satu persyaratan untuk Usulan Kenaikan Pangkat (UKP) bagi seorang prajurit TNI. Seperti halnya kali ini, Batalyon Arhanud 15/DBY menyelenggarakan Pengambilan Data Awal Garjas bagi personel yang diajukan untuk UKP Periode 1 Oktober 2023 di lapangan Yonarhanud 15/DBY. Jumat (13/1/2023) Ada sejumlah personel Perwira dan Tamtama yang akan diajukan untuk UKP tahun ini mengikuti Pengambilan Data Awal Garjas tersebut. Setelah melaksanakan Tes Garjas, personel yang diajukan UKP tersebut juga melaksanakan ketangkasan renang di kolam renang Kodam IV/Diponegoro. Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi memantau langsung pelaksanaan kegiatan tersebut menyampaikan bahwa nilai tes garjas ini sangat berpengaruh terhadap jenjang karir dan alih golongan kepangkatan b

Dirgahayu Penerangan TNI AD "Warastra Pesan Cakti"

Gambar

Taruna Akmil Tingkat IV yang melaksanakan OJT melaksanakan pemeriksaan dan pengenalan lingkungan di sekitar Asrama Batalyon Arhanud 15/DBY

Gambar
Semarang - Memasuki Kesatrian Markas Komando Batalyon Arhanud 15/DBY, Taruna Akmil Tingkat IV yang melaksanakan OJT (On The Job Training) melaksanakan pemeriksaan kesehatanya oleh Tim Kesehatan Klinik Pratama Yonarhanud 15/DBY. Kamis (12/1/2023) Setelah dinyatakan sehat, seluruh Taruna Akmil melanjutkan rangkaian kegiatan latihan OJT mulai dengan pengenalan lingkungan di sekitar Asrama Batalyon Arhanud 15/DBY.

Yonarhanud 15/DBY melaksanakan Latihan Perorangan Dasar (Latorsar) Triwulan I Tahun 2023

Gambar
Semarang - Dalam rangka memelihara dan meningkatkan kemampuan dasar prajurit sesuai pangkat dan tingkat kecakapan yang disandangnya, Yonarhanud 15/DBY melaksanakan Latihan Perorangan Dasar (Latorsar) Triwulan I Tahun 2023 di tiap-tiap Baterai Yonarhanud 15/DBY. Kamis, (12/1/2023) Kegiatan Latihan ini diikuti oleh seluruh Bintara dan Tamtama Yonarhanud 15/DBY dengan materi yang dilatihkan terdiri dari materi Pengetahuan Militer Umum dan materi Pengatahuan Militer Kecabangan Arhanud.

17 Taruna Akademi Militer (Akmil) Tingkat IV kecabangan Arhanud mengikuti On The Job Training (OJT) di Yonarhanud 15/DBY

Gambar
Semarang - Sebanyak 17 Taruna Akademi Militer (Akmil) Tingkat IV kecabangan Arhanud mengikuti On The Job Training (OJT) selama Dua Minggu di Batalyon Arhanud 15/DBY. Kamis, 12/1/2023. Taruna Akmil Tingkat IV diterima oleh Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos., berserta seluru Perwira di depan Mako Yonarhanud15/DBY, dan dilanjutkan dengan pembukaan OJT di Ruang Olah Yudha Yonarhanud 15/DBY.

Perayaan Natal Umat Kristiani Kodam IV/Diponegoro segarnisun Semarang Tahun 2023

Gambar
Semarang, Personil Batalyon Arhanud 15/DBY beragama Kristiani menghadiri acara perayaan Natal Umat Kristiani Kodam IV/Diponegoro tahun 2023 di Aula Vijaya Kusuma Ajendam IV/Diponegoro. Rabu (11/01/2023). Kegiatan yang pimpin Asops Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Inf Horasman Pakpahan, S.I.P. yang melibatkan Prajurit dan PNS Kodam IV/Diponegoro umat Kristiani segarnisun Semarang mengusung tema “Hikmat Natal Mengarahkan Pada Jalan Yang Benar”.

Lomba Renang Dasar Antar Baterai

Gambar
Bertempat di kolam renang Kodam IV/Diponegoro, Batalyon Arhanud 15/DBY menggelar lomba ketangkasan renang dasar prajurit Bhaladika yang diperlombakan antar Baterai, Selasa 10/1/2023. Kegiatan diselenggarakan setelah pengambilan data awal ketangkasan renang dasar para Perwira Bhaladika. Ada Lima Baterai yang ikut menampilkan Sepuluh personel Tim terbaiknya dalam renang dasar tersebut. Dalam perlombaan yang diikuti oleh Tim-Tim terbaik Baterai tersebut, Tim Renang dari Baterai Bajra juarai lomba tersebut. Juara kedua diraih Baterai Markas dan disusul juara ketiga adalah Tim dari Baterai Astra.

Perwira Yonarhanud 15/DBY engambilan data awal renang dasar

Gambar
Seluruh Perwira Bhaladika Yonarhanud 15/DBY ikuti latihan ketangkasan renang dasar sekaligus pengambilan data awal yang diagendakan oleh Staf Jasmani Satuan, Selasa 10/1/2023. Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Letkol Arh Viki Herwandi, S.Sos. pimpin langsung pelaksanaan pengambilan data nilai renang dasar para Perwira Bhaladika tersebut.

Persit KCK Cabang LIV Yonarhanud 15 melaksanakan latihan rutin bola voli

Gambar
Semarang. Persit KCK Cabang LIV Yonarhanud 15 melaksanakan latihan rutin bola voli bertempat di lapangan bola voli Baterai Meriam Bajra. Dalam latihan tersebut diberikan beberapa teknik-teknik yang menjadi tumpuan dalam bermain bola voli, yang meliputi cara kontrol bola ( Passing ), Cara memukul bola ( Smashing), Cara mengeblok pukulan bola lawan (Blocking ) serta kerjasama sewaktu di lapangan. Senin, 9/12/2022.. Diharapkan dengan adanya latihan yang rutin dapat memelihara kemampuan bermain bola voli dan meningkatkan kekompakan tim.. Ketua Persit KCK Cabang LIV Yonarhanud 15 Ny Laura Viky Herwandi menyampaika latihan bola voli ini disamping untuk menjaga kebugaran anggota Persit, juga sebagai sarana untuk mempererat rasa kekeluargaan antar anggota Persit dari masing-masing ranting.